Tuesday, May 10, 2016

Belajar MikroTik : Cara Memblokir Kata dengan Web Proxy di MikroTik

Assalamu'alaikum Wr. Wb. Kali ini ini Penulis akan membahas mengenai Blok memblok. Blok ? Buat apa ? Agar apa yang kita Blok ini tidak dapat diakses. Kali ini berdasarkan kata dengan Web Proxy. Ok pastikan Router anda sudah menyala,


1. Untuk masuk ke Web Proxy gunakan "ip proxy..." enabled=yes untuk mengaktifkannya, disini penulis mengganti port default proxy nya dari 8080 ke 88, lalu cache-administrator=silahkan di sesuaikan, ini nanti akan muncul sebagai nama.

IP Proxy
IP Proxy
 2.Kemudian kita buat terlebih dahulu jalannya, maksudnya agar data yang masuk di arahkan ke Web Proxy.
"ip firewall nat...." chain=dstnat, protocol=tcp, lalu dst-port=80 ini adalah port tcp di http lalu action=redirect to-port=88 ini port di Web Proxy tadi,

IP Firewall NAT Proxy
IP Firewall NAT Proxy
 3. Kemudian klik IP>Web Proxy, yang ini sengaja via GUI biar enak :D klik tanda + di kiri.
Dst. Host isikan sebuah kata yang ada di Host/domain, lalu tambahkan tanda * di awal dan di akhir kata nya, artinya semua tambahan kata/simbol yang ada kata tersebut di blok, Action nya deny.

Add Proxy Deny
Add Proxy Deny

4. Ini contohnya, dengan Dst. Hostnya *crack* maka semua link yang ada kata crack nya akan ke blok,

Hasil Add Proxy Deny
Hasil Add Proxy Deny
 5.Loh ini apa ? Agar lebih joss Penulis tambahkan access baru di path. Bedanya Host sama Path apa ? Lihat gambar selanjutnya,

Web Proxy Access
Web Proxy Access
 5.Yang warna merah itu disebut host/domain, sedangkan Path itu yang warna biru. Http apa ? Itu Protocol :D .


Host dan Path
Host dan Path
6.Nah, silahkan di tes, contohnya seperti berikut, ketika ada domain yang mengandung kata crack dengan tambahan '-' dan 's' di depan dan belakangnya, hal yang berkaitan dengan kata itu tidak bisa dibuka.

Crack Blocked
Crack Blocked

Nah, cukup sekian untuk saat ini, namun kata crack yang sebelumnya di blokir akan tetap terbuka jika situsnya sudah ada sertifikat SSL atau Https, sehingga terdeteksi sebagai situs yang aman. Terus gimana ? Nanti Penulis akan bahas lagi tentang Blok memblok nya dengan Layer 7 Protocol, tentunya nggak tembus https :D . Ok terima kasih, silahkan tinggal kan komentar untuk tanya jawabnya.

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.
Previous Post
Next Post

0 komentar:

Website